Home > Gadget > Native 3G videocall pada android

Native 3G videocall pada android


Selama ini saya selalu beranggapan kalo semua handphone yag memiliki kamera depan dan support jaringan 3G pasti bisa melakukan videocall lewat jaringan 3G atau bahasa lainnya native videocall (bukan via skype, hangout, atau semacamnya). Namun sepertinya saya terlalu polos untuk menyadari bahwa sebenarnya fasilitas ini hanya dimiliki oleh beberapa tipe handphone (atau smartphone) dan OS tertentu saja, misalnya nokia symbian, windows phone, samsung galaxy, entah yg lain belum pernah nyoba.. maklumlah untuk urusan gadget selama ini saya biasanya mengikuti arus “mainstream” saja, mulai dari handphone nokia sejuta umat, kemudian beralih ke smartphone samsung semilyar umat. 😀 bahkan untuk HP android ini saya bukan tergolong maniak gadget yang hobi ngoprek2 semacam nge-flash ROM, rooting atau sebangsa dan setanah airnya… Semuanya terjadi karena iseng dan secara tidak disengaja..

Untuk smartphone android yang selama ini saya pikir cukup smart ternyata tidak semuanya bisa melakukan “simple task” kayak gini – yang bahkan sebenarnya bisa dilakukan oleh handphone dengan OS sekelas symbian sekalipun. Beberapa smartphone android yang bisa melakukan native videocall yaitu samsung dengan tipe galaxy, dan LG (yang ini belum pernah nyoba sendiri). Saat ini saya menggunakan samsung galaxy s advance (SGSA) yang telah diupgrade ke official firmware SGSA Jelly Bean 4.1.2 (walaupun untuk official wilayah malaysia). Dan karena masih official miliknya SGSA saya tidak terlalu merasakan perubahan fungsi yang sangat drastis. Namun semuanya berubah saat negara api menyerang, eh bukan, saat saya dengan isengnya mau meningkatkan performa henpon yang mulai woles (baca: lelet) dengan mencoba upgrade ke android kitkat (carbon custom ROM). Saya mencoba custom ROM karena memang untuk SGSA belum ada official firmware kitkat. Dan setelah saya mencoba “custom” kitkat ini, benar adanya performa tampilan dan battery life meningkat.. Yang tadinya harus ngecas setiap malem, ini setelah dipake seharian (dengan intensitas pemakaian yang sama) masih menyisakan 57% sisa power. Yah mungkin juga dipengaruhi oleh banyaknya aplikasi yang males saya restore ulang setelah upgrade.

Lah, terus di mana masalahnya? Satu hal yang saya sesalkan pada upgrade kali ini adalah hilangnya fasilitas videocall yang melekat pada dialer. Padahal fasilitas ini lumayan sering saya pakai untuk menelepon sambil “melihat” keluarga yang nun jauh di sana, terutama untuk menelepon orang tua saya.. 🙂 lalu kenapa saya tidak memanfaatkan layanan videocall dengan skype atau sebangsnya? Karena tidak semua tujuan videocall saya adalah laptop atau smartphone yang bisa diinstall skype, dan tidak semua tujuan videocall saya memiliki paket data internet unlimited untuk menerima panggilan skype, jadi fasilitas ini sangat penting bagi saya.. 😦

Setelah melakukan “research” ke mbak gugel, saya menemukan banyak penjelasan bahwa stock android (fresh dari google) pada dasarnya tidak memiliki fasilitas native videocall. Fasilitas ini hanya terdapat di android bawaannya samsung galaxy. Mungkin karena masalah paten atau semacamnya, google tidak menerapkan fasilitas ini pada versi stock (mungkin loh). Dan saya kehabisan akal setelah mencari-cari third party dialer app yang bisa native videocall namun tidak ketemu juga… Sepertinya saya harus tetap setia pada official firmware punya samsung… 😦

Tapi mungkin cuma saya saja yang berlebihan menyikapi perihal native 3G videocall ini. Siapa tau banyak orang-orang di luar sana yang bahkan belum pernah menggunakan videocall (atau ga kepikiran menggunakannya). Postingan berikutnya nanti akan saya ulas sedikit kisah saya step by step mengupgrade OS SGSA saya menjadi kitkat, plus melakukan rooting untuk lebih meningkatnya performanya, dan juga kisah lain untuk mengembalikannya ke official firmware samsung… 😐 yah, kali-kali aja ada yang belum tau tapi pengen nyoba… 😀 sekarang saya mau lanjut donlot firmwarenya dulu… 😀

20140822-011559-4559157.jpg

Categories: Gadget Tags: ,
  1. October 20, 2014 at 2:12 pm

    hmm, saya juga sedang mencari hap native video call selain samsung.. ada info?

    • October 21, 2014 at 9:20 pm

      Kalo android, mungkin bisa coba LG optimus?

  2. fajar
    January 2, 2015 at 9:07 am

    alln mo tnya jg ne……klo hp samsung yg bisa native video call type ap ya,,,,,jujur da lama skali ak mncari……untung bca punya mu ini

    • January 6, 2015 at 6:32 am

      Saya belum pernah coba semua.. 😀 tapi sepertinya semua tipe samsung yg galaxy bisa native video call..

  3. Tendo
    January 17, 2015 at 9:41 am

    Nyaris semua perangkat android samsung galaxy series berkamera depan bisa/memiliki fasilitas video call 3g alias tanpa aplikasi khusus. Untuk LG, perangkat terakhir yang support native 3g video call yaitu LG Optimus 4X HD, selain itu juga Optimus 2x P990, Prada, Optimus 3D, L70 dan L90 (seri pertama). Sejak seri G ke atas, s.d. g3 saat ini, fasilitas video call sudah tidak ada lagi.

    • bener
      March 18, 2015 at 4:57 pm

      fasilitas di lg nya kan yg ga ada? Tp semua operator masih support kan yak?

  4. Kucing
    January 28, 2015 at 5:43 pm

    Terima kasih info nya.. lumayan buat pengetahuan.. saya juga baru nyadar kalau Zenfone saya gak bisa video call, tapi di Galaxy saya bisa..

  5. Kucing
    January 28, 2015 at 5:47 pm

    kalo Lumia? apa ada yang bisa buat native video call ?

  6. March 17, 2015 at 4:30 am

    biasanya yg procienya mtk (mediatek) bisa gan, pernah coba advan

  7. bener
    March 18, 2015 at 4:55 pm

    bro, bisa kasi list device android/galaxy yg support native 3G Vcall ga? Data yg valid ya, hehe
    Thanks in advace

  8. May 12, 2015 at 3:00 pm

    maaf, ga punya listnya.. 🙂 paling cuma tau yg pernah dipake aja.. samsung galaxy S Series (termasuk yang S advance), galaxy note series, galaxy grand series, kayaknya bisa semua tuh..

  9. July 19, 2015 at 11:27 am

    sy lagi butuh android native video call, ada gak aplikasi di playstore yg mendukung native video call ini? soalnya yg ada cuma line, wechat, ato kakao.

    • July 22, 2015 at 1:07 pm

      setau saya sih gak ada aplikasi khusus untuk native video call ini, biasanya memang cuma tersedia di aplikasi bawaan yang standar (misalnya samsung galaxy), itupun kalau kita ganti ROM bawaan samsung jadi custom ROM, maka fasilitas video call-nya akan ikut hilang.. cmiiw 🙂

  10. mell
    July 29, 2015 at 2:47 pm

    Hi greeting from malaysia, i not fullly understand your article but somehow and somewhat i do understand. I also love the feature of native video call because internet plan in malaysia is very expensive. I also tried to find any fon that supported any native video call, but still hasn’t found.

    • July 29, 2015 at 3:56 pm

      hi Mell.. 🙂 aside from the old nokia phone, you can try samsung galaxy series, i think all samsung galaxy series have native video call feature.. or maybe in LG optimus, but i never had it, so i’m not so sure..

  11. September 26, 2015 at 12:25 am

    mas irsan, bisa ga hape lenovo a369 dipakein ROM samsung hanya demi untuk native vcall?

    terimakasih

    • October 1, 2015 at 12:28 pm

      saya belum pernah mencoba flashing samsung galaxy rom ke handset lain, tapi biasanya untuk tipe samsung yang berbeda saja (walaupun sama-sama dari flagship galaxy) biasanya disediakan rom yang berbeda, dan ada peringatan mengenai kompatibilitas dari setiap rom yang ada. jadi disarankan untuk menggunakan rom yang memang sudah dirancang/diuji kompatibilitasnya dengan handset yang dipakai, kalau tidak ada tulisan yang menyatakan kalau rom tersebut kompatibel dengan device yang kita pakai, sebaiknya jangan kita paksakan, supaya tidak terjadi hal-hal yang diinginkan.. 😀

  12. Muhammad Faizin
    May 24, 2016 at 6:28 am

    untuk seri samsung galaxy yang terbaru seri A dan seri J apakah masih support native video call ? Bisa rekomendasikan smartphone terbaru yang support 4G/LTE dan masih bisa native video call ? Makasih.

  13. May 24, 2016 at 12:47 pm

    samsung galaxy yang seri A saya cuma pernah nyoba yang galaxy tab A 8 icnh dengan stylus, ada fitur native video call-nya, jadi ya seperti asumsi saya sebelumnya, semua seri galaxy sepertinya punya fitur native video call ini.. untuk jaringan, tab A ini udah 4g. rata2 yang keluaran baru udah pada 4g semua sih, bahkan yang note 3 udah tersedia varian yang support 4g.

  14. October 30, 2017 at 12:28 pm

    masih mencari smartphone 4G/LTE yang masih bisa native video call 3G-324M, yang selain samsung 🙂

    • Merlina Gunawan
      April 28, 2019 at 12:50 pm

      Boleh HP berikutnya yang masih native Video call yaitu SAMSUNG GALAXY, WIKO, MITO,

      kalau menggunakan jaringan Video CAll, VOLTE semua hape Andromax Keluaran SMARTFREN, semoga membantu

  15. Khaerul Anwar
    February 17, 2018 at 5:00 pm

    Mas Irsan..HP saya samsung galaxy j7 core…di kontak ada pilihan untuk video call…tp knp kok gagal terus…apa ada settingan tertentu ya….
    Mohon bantuannya..

    • Merlina Gunawan
      April 28, 2019 at 12:51 pm

      pakai jaringan apa?? settingan jaringan sangat berpengaruh bro

  1. No trackbacks yet.

Leave a reply to Kucing Cancel reply